Hidrogen merupakan energi terbarukan yang memiliki kandungan energi yang tinggi yaitu sekitar 118.7 kJ/g. Beberapa mikroorganisme memproduksi hydrogen sebagai bagian dari metabolismenya untuk membuang electron.
Akan tetapi teknologi produksi hydrogen melalui mikroorganisme masih dikembangkan sampai sekarang. Ada beberapa cara dalam memproduksi hydrogen, diantaranya adalah melalui:
Biofotolisis air (biophotolysis of water)
- Pada proses ini, memisahkan air dengan menggunakan energi cahaya, substrat tambahan tidak diperlukan pada proses dengan menggunakan system fotosintesis,
- Sebagai contoh: Kloroplas alga solar cells
Fotoreduksi (photoreduction)
- Ketergantungan terhadap cahaya, penguraian secara anaerobic dari senyawa-senyawa organik (adanya substrat eksternal) dengan bakteri fotosintesis.
- Proses dihambat dengan adanya oxygen, dinitrogen, dan ion ammonium
- Pembentukan hydrogen karena adanya proses dinitrogenase yang mengurangi proton dan juga dinitrogen
Fermentasi senyawa-senyawa organik
- Sangat tidak dianjurkan diterapkan secara komersil karena kurang efisien
- Dengan beberapa bakteri menghasilkan sejumlah kecil hydrogen, diantaranya Pembentukan hydrogen + karbondioksida, Reduksi dan Ferrodoxin hydrogen